RadarURL Biar diguyur Hujan, Kajian tetap Jalan ~ BEM REMA UPI KAMPUS TASIKMALAYA

Rabu, 17 Oktober 2012

Biar diguyur Hujan, Kajian tetap Jalan


Padepokan UPI Tasikmalaya – Hari senin (15/10), Badan Eksekutif Mahasiswa Republik Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (BEM REMA UPI) Tasikmalaya menyelenggarakan kajian internal bertemakan “RETORIKA MAHASISWA” dengan pemateri Dr. Dian Indihadi, M.Pd. Program karya dari Direktorat Jendral SP & PAN ini dilaksanakan dari pukul 13.00 hingga pukul 15.30.
“Bahasa itu dapat dinyatakan dalam tiga kerangka berpikir. Sebagai produk kebudayaan, sebagai potensi individu yang difitrahkan, dan sebagai pelestarian kebudayaan” Ucap Dr. Dian Indihadi, M.Pd membuka awalan kajian ini.

Kajian berlangsung dengan lancar dan santai. Meskipun santai, antusiasme tetap terjaga yang dapat terlihat dari antusiasmepengurus yang dilontarkan melalui pertanyaan-pertanyaan sebagai penghidup kajian ini. Kajian dilaksanakan sebagai sebuah awalan untuk membangkitkan minat keilmiahan dalam diri mahasiswa.
“Ke depan, semoga kegiatan ini dapat berlangsung lebih rutin. Pemateri dapat lebih bervariasi agar kampus kita ini dapat lebih hidup dengan kajian.” Ujar beliau.
Sesaat sebelum kajian ditutup, hujan besar tiba-tiba mengguyur. Akhirnya kajian dilanjutkan sambil menunggu hujan reda.
“Kesimpulannya, Kita harus bertolak dari tiga kerangka pemikiran bahasa dan harus memahami apa wujud bahasa itu sendiri dan teks adalah perpaduan antara tiga unsur, yakni symbol, code, dan culture.“ ucap beliau menutup kajian kali ini.
Semoga, di kemudian hari kegiatan dapat lebih rutin dan dapat ditingkatkan baik intensitas maupun audiens-nya. (RM)

0 komentar:

Posting Komentar