RadarURL Latihan Kepemimpinan Mahasiswa CETAK Pemimpin Perubahan ~ BEM REMA UPI KAMPUS TASIKMALAYA

Senin, 12 November 2012

Latihan Kepemimpinan Mahasiswa CETAK Pemimpin Perubahan


Latihan Kepemimpinan Mahasiswa(LKM) merupakan salah agenda rutin yang diadakan UPI kampus Tasikmalaya setiap tahun. Peserta kegiatan ini adalah seluruh mahasiswa tingkat satu. Sedangkan untuk panitianya adalah perwakilan dari setiap ormawa, yaitu BEM dan UKM.

Untuk LKM tahun ini, diadakan pada tanggal 9-11 November 2012, dengan tema “Perubahan Menuju Sang Pemimpin”. Menurut Kang Iman Syahid Arifudin, selaku ketua pelaksana menyampaikan bahwasannya dengan tema ini diharapkan para calon pemimpin ini (peserta) mampu menjadi sang  pemimpin perubahan di masa depan.
Kegiatan yang diadakan selama tiga hari ini, diisi dengan berbagai materi tentang kepemimpinan. Bukan hanya teori saja yang para peserta dapatkan, tetapi merekan pun mempraktekan beberapa materi secara langsung. Setiap pergantian materi, panitia selalu menyiapkan ice breaking agar para peserta tidak jenuh.
Hari ketiga merupakan puncak dari kegiatan. Di hari terakhir ini para peserta mengikuti beberapa simulasi, yaitu simulasi debat, sidang dan aksi. Ketiga acara ini membuat para peserta antusias. Disinilah jiwa kepemimpinan serta  kekompakan mereka diuji.
Sampai jumpa di LKM 2013 !!
Be an Excellent Leader !! 

KOMINFO BEM REMA UPI KAMPUS TASIKMALAYA

0 komentar:

Posting Komentar